"Benar, mereka di sana sedang mengamankan lahan, tapi sering memeras warga dan mengganggu," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Rikwanto kepada merdeka.com saat dihubungi, Jumat (8/3).
Rikwanto mengatakan ketika akan ditertibkan, Hercules dan puluhan anak buahnya melawan petugas. "Saat mau dibubarin, mereka melawan ya sekalian saja dibawa," ujar Rikwanto.
Menurut Rikwanto, peristiwa tersebut terjadi pada pukul 17.00 WIB.
Sebelumnya, Kasat Resmob Polda Metro Jaya AKBP Herry Heriawan kepada merdeka.com, Jumat (8/3), Hercules dan anak buahnya melawan petugas. Namun Herry tak merinci kasus yang dilakukan Hercules.
Menurut Herry, selain Hercules di lokasi juga ada anak buahnya. Saat dilakukan penangkapan Hercules tak melakukan perlawanan.
"44 Anak buahnya juga kita tangkap," katanya.
Saat ini polisi tengah membawa Hercules ke Polda Metro Jaya. Hercules sudah dikenal luas di dunia jalanan Jakarta. Dia kini juga memimpin Gerakan Rakyat Indonesia Baru (GRIB), organisasi sayap Partai Gerindra.