Wow! Boks Bayi Terbuat Dari Emas Murni 24 Karat

Sebuah label khusus produk peralatan bayi mewah, Suommo, membuat boks tempat tidur bayi dengan emas 24 karat. Koleksi tersebut didesain langsung oleh pendiri dan CEO Suommo, Ximo Talamantes. Koleksi bernama Dodo Bassinet ini dibuat dalam waktu 6 bulan. Boks bayi dalam koleksi ini terdiri dari warna hitam, silver, putih, dan emas. Harganya pun tak kalah fantastis: untuk boks bayi Dodo Bassinet warna putih dihargai 9.960 poundsterling (sekitar Rp 198 juta) dan yang berwarna emas dilabeli 182.600 poundsterling (sekitar Rp 3,6 miliar).