Meskipun menyandang gelar jutawan di negaranya, Pak Yo memiliki kebiasaan yang aneh. Selama 11 tahun terakhir, pebisnis Korea Selatan yang tinggal di Bahrain itu selalu bangun pagi-pagi untuk membersihkan sampah di lingkungannya.
Dia bahkan sempat memilah-milah sampah yang dia kumpulkan ke dalam tas plastik. Saat ditanya kenapa melakukan itu di negara yang bukan tempat kelahirannya, Pak Yo hanya menjawab "karena aku ingin melakukannya".
Pak Yo yang asli Korea ini bahkan mendapat julukan 'Bos Pembersih'. Dia nampaknya ingin jalan-jalan di sekitar tempat tinggalnya terlihat bersih dan memastikan semua orang tinggal di lingkungan yang sehat. "Banyak sekali sampah dan itu membuat orang gampang sakit."
Menurut tetangganya, Pak Yo tidak bisa diam saat melihat sampah, meskipun itu hanya puntung rokok yang jatuh di jalan. Kebiasaan Pak Yo memungut sampah menarik perhatian pengguna jalan, termasuk seorang polisi.
Satu saat, seorang polisi merasa aneh melihat orang asing mengumpulkan sampah. Polisi tersebut kemudian mendekati Pak Yo dan bertanya apa yang dilakukannya.
Setelah Pak Yo menjelaskan dia sedang membersihkan sampah, polisi bertanya lagi, "Kenapa Anda tidak memakai seragam?". Rupanya polisi itu mengira Pak Yo adalah petugas kebersihan.
Kebiasaan Pak Yo itu sudah dikenal masyarakat sekitar tempat tinggalnya. "Dia adalah contoh ketulusan, kerendahan hati dan kemasalahatan. Dia patut ditiru oleh pemuda Bahrain," kata salah satu teman Pak Yo di Bahrain.