Cara Alami Hilangkan Jerawat dan Bekasnya

Jerawat memang sering menjadi masalah besar bagi banyak orang, terutama bagi remaja atau ABG yang sedang beranjak dewasa, Hal ini karena jerawat dinilai tidak bagus untuk penampilan wajah dan menurunkan rasa percaya diri. Maka tak heran jika banyak cara dipakai demi menghilangkan jerawat ini. Beberapa menggunakan obat jerawat yang banyak beredar di pasaran, beberapa lagi memilih cara alami dalam menghilangkan jerawat.



Lantas, cara alami seperti apakah yang sebenarnya tepat dan manjur untuk menghilangkan jerawat? Berikut ini adalah 6 cara alami untuk menghilangkan jerawat:

1. Menggunakan Madu
Selain berfungsi sebagai obat dalam, madu ternyata juga mempunyai khasiat yang ampuh untuk menghialngkan jerawat, cara menghilangkan jerawat dengan madu ini adalah dengan mengoleskan madu pada bagian jerawat dengan menggunakan kapas, lalu diamkan selama kurang lebih 15 menit dan basuh sampai bersih. Lakukan secara rutin, dan hasilnya, dalam beberapa minggu, jerawat akan perlahan menyamar dan menghilang setelah.

2. Menggunakan Kulit Jeruk dan Lemon
Banyak sekali obat anti jerawat yang beredar di pasaran menggunakan kulit jeruk dan lemon sebagai bahan utamanya, Hal ini karena kulit jeruk dan lemon memang mempunyai zat yang mampu menghilangkan jerawat. Cara menghilangkan jerawat dengan menggunakan kulit jeruk da lemon adalah dengan menumbuk kulit jeruk dab lemon dengan seidikit air sampai lembut dan semuanya bercampur, oleskan pada bagian muka yang berjerawat, biarkan selama 10 menit, dan bilas dengan air bersih.

3. Menggunakan daun sirih
Daun sirih dikenal mempunyai zat antiseptik yang dapat mengeringkan jerawat yang sedang meradang. Sehingga ampuh jika digunakan sebagai obat alami penghilang jerawat, cara menggunakannya adalah dengan merebus daun sirih, kemudian air hasil rebusannya dipakai untuk mencuci muka yang berjerawat. selain itu, bisa juga dengan menumbuk daun sirih yang sudah dicampur dengan sedikit air dingin, untuk kemudian hasil tumbukannya digunkan sebagai masker

4. Menggunakan Mentimun
Menghilangakn jerawat dengan mentimun bisa dibilang merupakan salah satu cara termurah dan termudah. Caranya adalah dengan mengiris buah mentimun, dan menempelkan irisan mentimun tersebut pada bagian jerawat, tunggu 15 menit, dan basuh dengan air bersih.

5. Menggunakan Pepaya
Buah pepaya mempuyai kandungan vitamin yang baik utnuk kulit, selain itu, juga mempunyai khasiat yang besar dalam menghilangkan jerawat. caranya adalah dengan memblender pepaya sampai lembut, kemudian oleskan pada wajah yang berjerawat, diamkan selama 20 menit, lalu basuh dengan air bersih.

6. Menggunakan Putih Telur
Putih telur ternyata sangat baik untuk menghilangkan jerawat jika digunakan sebagai masker. Caranya mudah, siapkan sebutir telur, pisahkan antara kuning telur dan putih telur, ambil bagian putih telur dan gunakan sebagai masker. Diamkan selama 30 menit, kemudian bilas dengan air hangat.

Dan selain masalah jerawat, remaja juga sering mengalami masalah dengan noda bekas jerawat, karena biasanya noda bekas jerawat berwarna gelap dan bisa mengurangi keindahan wajah, lalu, bagaimanakah cara untuk menghilangkan noda bekas jerawat?

Berikut ini adalah beberapa cara menghilangkan nodanya:

1. Menggunakan Ubi kayu
Ambil sepotong ubi kayu kemudian kupas dan buang kulitnya. bils dengan air sampai bersih, kemudian parut sampai lembut, campurkan sedikit air, lalu peras (persisi seperti proses membuat santan), gunakan air hasil saringan tersebut untuk cuci muka, lakukan rutin selama seminggu setiap hari dan rasakan hasilnya.

2. menggunakan daun sirih muda
Ambil beberapa potong daun sirih muda, tumbuk sampai lembut, kemudian balurkan pada wajah yang mempunyai noda bekas jerawat, lakukan tiga kali sehari selama minggu, Insya Alloh noda bekas jerawat akan memudar dan hilang secara perlahan

3. Menggunakan Mentimun
Caranya sama dengan yang nomor 1, hanya saja bahan yang digunakan adalah mentimun.

4. Menggunakan daun Lidah Buaya
Ambil beberapa helai daun lidah biaya, kupas dan ambil bagian jel-nya. Parut sampai lembut, kemudian lumurkan pada bagian wajah yang punya noda bekas jerawat.