Tol Macet Rusuh, Ini Jalur Alternatifnya


Demo Tol Jatibening, Bekasi (Akun Twitter @ihoetsagala)

Tol Macet Rusuh, Ini Jalur Alternatifnya - Demo massa yang terjadi di kilometer 8 Tol Jatibening, Bekasi, Jumat, 27 Juli 2012 sudah dibubarkan oleh polisi. Saat ini Tol Jatibening arah Jakarta yang semula diblokir oleh ratusan pengunjuk rasa sudah bisa dilalui kendaraan.

Meski demikian, dampak kemacetan masih terjadi di sejumlah ruas tol. Petugas TMC Polda Metro Jaya Deni Arwana, mengatakan, kemacetan parah terpantau di jalan tol yang terhubung dengan Tol Cikampek. Bahkan salah seorang pengendara menyebut kepadatan sudah sampai di Tol Jagorawi.

Petugas sudah menyiapkan pengalihan arus agar pengendara tidak terjebak macet. Kendaraan dari Tol Priok akan diarahkan menuju Tol Jagorawi atau melalui Tol Dalam Kota.

Sementara, untuk arus lalu lintas dari Cikampek menuju Cawang, dialihkan lewat exit Tol Cikunir 2.

Aksi yang dimulai pukul 05.30 WIB hari ini dipicu karena Jasa Marga menutup terminal bayangan di Tol Jatibening. Jasa Marga membangun pagar dan menutup akses warga menuju dalam tol karena dianggap membuat macet.


VIVAnews