Cech: Jangan Biarkan Ronaldo Menari


(Portugal): salah satu bintang Real Madrid dalam tim perempat finalis Euro 2012.

Cech: Jangan Biarkan Ronaldo Menari - Cristiano Ronaldo akan menjadi senjata Portugal untuk mematikan Ceko pada babak perempat final Piala Eropa di National Stadium Warsawa, Kamis (21/6/2012).

Penyerang Real Madrid tersebut sempat mendapatkan kritikan tajam setelah memble pada dua pertandingan pertama. Namun, Ronaldo mampu bangkit dan menjadi penyelamat Portugal. Dia memborong dua gol sekaligus membawa Portugal menumbangkan Belanda 2-1.

Tentunya, Ronaldo akan melanjutkan performa positifnya saat melawan Ceko demi meraih tiket semifinal. Lalu bagaimana persiapan Petr Cech menahan gempuran Ronaldo?

Cech tidak membantah bahwa Ronaldo pemain yang berbahaya bila di depan gawang.

"Aku berhadapan dengannya dalam banyak pertandingan. Dia memiliki tendangan yang kuat. Tembakan kaki kanan dan kirinya dari sudut mana pun sangat berbahaya," jelas Cech.

Berbekal pengalamannya bersama Chelsea, Cech yakin dapat mengamankan gawangnya dari ancaman Ronaldo.Namun, dia berharap rekan-rekannya dapat mematikan pergerakan Ronaldo pada pertandingan nanti.

"Yang terpenting kami dapat bekerja sebagai tim. Dia pekerja keras yang andal untuk meraih hasil lebih baik. Di Chelsea, kami selalu menyiapkan persiapan matang untuk pertandingan melawan Manchester United (semasa Ronaldo bermain). Sangat krusial untuki tidak memberikannya ruang karena dia memiliki kecepatan luar biasa,"bebernya.

Sumber: http://www.autoblogsaya.com/2012/06/cech-jangan-biarkan-ronaldo-menari.html