Gelandang Livorno Meninggal di Lapangan, Terkena Serangan Jantung

Headline

Livorno - Kabar duka kembali melanda dunia sepakbola. Gelandang Livorno Piermario Morosini dinyatakan meninggal dunia setelah mendadak terjatuh di lapangan.

Dalam pertandingan lanjutan Kompetisi Seri B melawan Pescara yang dihelat di Stadion Adriatico, Sabtu (14/4/2012) malam WIB, Morosini mendadak terjatuh di lapangan di menit ke-33.

Sejurus kemudian, petugas medis langsung masuk ke dalam lapangan guna memberikan pertolongan pertama, termasuk memberikan Cardiac Massage.

Morosini kemudian dibawa ke rumah sakit dengan menggunakan mobil ambulan. Pertandingan pun kemudian langsung dihentikan.

Dokter yang memeriksa kondisi Morosini, Dr. De Blasi, menyatakan bahwa Morosini meninggal dalam perjalanan ke Rumah Sakit.

"Dia terkena serangan jantung. Dia tiba di rumah sakit dalam keadaan sudah meninggal," ujarnya sebagaimana dilansir Tuttomercatoweb.

Sementara itu, Presiden Pescara, Daniel Sebastini, mengaku dirinya tidak menyangka bahwa dirinya bisa menyaksikan kejadian tragis seperti itu. Dia bahkan sampai kehabisan kata-kata.

"Sungguh menyedihkan. Mereka (pihak medis) memberitahu saya bahwa anak itu (Morosini) sudah tiada. Dia terkena serangan jantung sebanyak tiga kali. Saya sungguh tak bisa berkata apa-apa lagi," ujarnya.